Saya suka pelajaran sejarah. Nah, di Sekolah Kebangsaan ini saya jadi tahu lebih detail perjalanan Bung Karno. Materi yang paling membekas di ingatan saya, yakni Soekarno kecil tinggal nomaden dan pernah tidak naik kelas karena belum lancar berbahasa Belanda. Dua materi itu belum pernah dijelaskan di buku sejarah di sekolah.
Sekolah Kebangsaan memberi saya kesempatan untuk bertemu dengan pemateri-pemateri/ sejarahwan. Saya senang bisa bertatap muka dan datang langsung ke lokasi sejarah.